Harapan dan Semangat Menggapai sebuah Impian

Harapan dan semangat menggapai impian




Definisi dan Perbedaan

Sebelumnya saya akan menjelaskan pengertian tentang Harapan. Karena banyak orang yang sebenarnya masih bingung atau belum paham tentang pengertian harapan. Bahkan sebagian orang mengartikan harapan sama dengan impian.
Harapan dalam kamus besar bahasa indonesia (KBBI) di artikan sebagai keinginan supaya menjadi kenyataan. Sedangkan Impian adalah sesuatu yang sangat di inginkan. Dari dua kata tersebut dapat menjelaskan perbedaan antara keduanya.
Agar lebih jelas saya mengutip sebuah kata "Di mana ada harapan, impian akan menjadi Kenyataan"
Jadi,.."Harapan bukanlah sekedar impian, tetapi sebuah jalan untuk membuat mimpi menjadi sebuah kenyataan" atau kata lain "Harapan adalah impian yang terbangun dalam diri seseorang yang kuat sebagai pembangkit untuk mewujudkan impiannya".
Dari penjelasan ini anda sudah dapat menarik sebuah kesimpulan letak perbedaan dari dua kata tersebut,.Bukan..?





Kita lanjutkan tentang topik di atas "Harapan dan semangat menggapai impian".
Dalam hidup seseorang pasti memiliki suatu impian yang ingin ia wujudkan dalam hidupnya. Misalnya ingin memiliki mobil,rumah,apartemen dan lain-lain sebagainya.
Namun dibalik semua itu terkadang apa yang ingin di wujudkan tak kesampaian. Hal ini bukanlah suatu yang tak mungkin dapat di capai, tapi cara berpikir untuk dapat mewujudkan tidak di iringi dengan  tindakan atau sebuah pertimbangan yang lebih matang. Oleh sebab itu dalam mewujudkan suatu keinginan harus di pikirkan secara logis (Akal yang sehat) kemudian melakukan suatu tindakan. Pikiran yang logis dimaksudkan disini adalah sesuatu yang masuk di akal (Diterima akal sehat) dalam mewujudkan sebuah impian.
Sehingga apa yang menjadi impian seseorang akan lebih mudah menjadi kenyataan.

Mungkin muncul pertanyaan "Saya sudah berpikir secara logis & melakukan dengan tindakan tapi alhasil tak terwujud". Inilah yang disebut "Kegagalan".
Seperti sudah saya jelaskan di atas tentang harapan yakni merupakan suatu jalan setiap orang untuk mewujudkan keinginan. Entah nanti yang diterimanya adalah keberhasilan atau mungkin sebuah kegagalan semata. Dengan demikian seseorang akan melakukan sesuatu sesuai arah pikirannya pada keinginan tersebut.

Ada juga dalam kehidupan ini bisa kita jumpai orang mempunyai harapan menggapai suatu keinginan tanpa melakukan suatu tindakan dan tiba-tiba terwujud.
Tentu saja hal ini jarang terjadi secara instan pada diri seseorang. Sebagai contoh Seorang anak mempunyai harapan kelak akan memiliki sepeda baru. Tiba-tiba tak disangkahnya kedua orang orangtuanya membelikan sepeda baru untuknya. Inilah yang disebut "Harapan tak terduga".




Trus,.bagaimana dengan Impian yang tak terwujud agar bisa terwujud...?

Pertanyaan ini yang sering muncul pada seseorang setelah mengalami sebuah kegagalan. Bahkan sampai membuat seseorang berputus asa.
Saya sarankan pada anda jangan sampai anda termasuk dalam golongan orang-orang yang mudah berputus asa.

Baca artikel ini : Klik disini

Jika anda pernah mengalami kegagalan dalam menggapai suatu impian, dan ingin impian tersebut menjadi kenyataaan,.!? Disini Saya akan berbagi pada anda tentang motivasi hidup dalam menggapai sebuah impian.

1. Koreksi diri (Introspeksi)

Hal ini dapat mengubah jalan hidup anda setelah mengalami kegagalan. Dengan memperbaiki diri dan menyadari sebuah kesalahan serta memperbaikinya akan membuka kesempatan anda meraih impian menjadi kenyataan. Oleh sebab itu sadari diri anda.

2. Berpikir Positif

Tanamkan dalam diri anda serta apa yang ada dalam benak anda adalah hal positif yang dibangun untuk menggapai sebuah keinginan. Hindari hal negatif yang hanya memperumit jalan pikiran anda untuk mewujudkan impian.

3. Semangat

Dengan semangat yang kuat dan berani bangkit, akan merobohkan aral rintangan yang menghalang.

4. Doa

Permohonan Doa pada Sang Maha Pencipta,maka akan terbuka jalan terang terhadap apa yang dikehendaki. Perbanyaklah berdoa setiap apa yang anda niatkan untuk diwujudkan.

5. Berserah diri

Berserah diri artinya anda menyerahkan segala urusan dan upaya pada kehendak Sang Maha Pencipta. Sebab segala apa yang menjadi kehendak-Nya harus di syukuri.


Melalui artikel ini semoga dapat memberi manfaat pada anda dan dapat menjadi suatu motivasi untuk di implementasikan dalam kehidupan sehingga menimbulkan semangat pada diri anda dalam meraih sebuah impian.
Terima kasih atas kunjungan anda.

Dapatkan bacaan menarik lainnya di blog ini tentang Motivasi, Inspirasi dan Inovasi.



No comments:

Post a Comment